Jumlah Pengangguran di Pekanbaru Capai 34 Ribu Orang, Perusahaan Diimbau Rekrut Tenaga Kerja Lokal

Kadisnaker Pekanbaru Syamsuwir
ENAMPULUH.COM, PEKANBARU - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Pekanbaru, mengimbau perusahaan agar mempekerjakan tenaga kerja lokal. Pasalnya, ada sekitar 34 ribu orang angkatan kerja yang belum mendapatkan pekerjaan di kota ini.
Kepala Disnaker Kota Pekanbaru, Syamsuwir menyebut bahwa perekrutan tenaga kerja lokal tentu bisa ikut ambil bagian dalam mencegah pengangguran di kota ini.
"Kami mengajak perusahaan untuk bisa memanfaatkan tenaga kerja lokal," kata Syamsuwir, Rabu (9/4/2025).
Saat ini tingkat pengangguran terbuka di Kota Pekanbaru berkisar tiga persen, atau ada sekitar 34 ribu orang angkatan kerja yang belum mendapatkan pekerjaan.
Berdasarkan jumlah itu, angka pengangguran cendrung menurun pada tahun ini. Karena sebelumnya tingkat pengangguran di Kota Pekanbaru sempat menyentuh angka 6,4 persen.
Maka sebagai upaya mencegah pengangguran, dengan mendorong pemberdayaan tenaga kerja lokal. Syamsuwir menilai perusahaan bisa menyerap tenaga kerja lokal yang profesional.
Syamsuir menyebut bahwa banyaknya lulusan sekolah dan perguruan tinggi ternyata belum memenuhi kebutuhan pasar kerja.
Persoalan lainnya yakni minimnya informasi pasar kerja bagi tamatan pendidikan yang sesuai dengan kompetensinya masih terbatas.
"Kami pun tidak tinggal diam, kami setiap tahun menggelar pameran kesempatan kerja atau jobfair," pungkasnya. ***
Sumber: KMC